Tak Dapat Rekomendasi Golkar, Airin Maju Pilkada Banten Didukung PDIP, Airin: Allah Tidak Tidur

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Bakal Calon Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany/Istimewa

PDI Perjuangan mendukung Airin Rachmi Diany untuk maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024. Dukungan PDIP kepada Airin dilakukan setelah Partai Golkar berpeluang besar untuk tidak mengusung mantan Wali Kota Tangerang Selatan itu.

Usia mendapatkan rekomendasi dukungan dari PDIP, Airin sambil mengucurkan air mata mengatakan bahwa dukungan PDIP terhadapnya sebagai wujud keajaiban. Dia membuktikan bahwa Allah tidak tidur lantaran memberinya jalan untuk mengikuti kontestasi demokrasi di Banten.

“Pak Ahmad Basarah (politisi PDIP), Allah enggak tidur,” ujar Airin di Kabupaten Tangerang, Banten, Minggu (25/6/2024).

Airin berharap supaya PDIP bisa konsisten mengusung dirinya sampai ke tahap pendaftaran di KPU. Sementara menyangkut dukungan Golkar, Airin enggan berkomentar.

Airin mendapatkan dukungan resmi PDIP untuk diusung sebagai calon gubernur di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024. Istri Tubagus Chaeri Wardana (Wawan) itu dipasangkan dengan Ketua DPD PDIP Banten, Ade Sumardi. Deklarasi keduanya dilangsungkan di ICE BSD, Tangerang, Banten, pada Minggu (25/8/2024) siang.

Sementara itu, Ketua DPD 1 Golkar, Ratu Tatu mengatakan bahwa Airin tidak didukung Golkar. Sebab partainya memiliki rencana lain dalam Pilgub Banten.

Baca Juga:

PDIP Usung Andika Perkasa-Hendrar Prihadi di Pilgub Jateng 

PDIP, Hanura, Partai Buruh Disebut Kompak Usung Anies Baswedan-Rano Karno di Pilkada Jakarta

PDIP Diharapkan Usung Anies, Megawati: Enak Saja, Ngapin Gue Disuruh Dukung

Share: Tak Dapat Rekomendasi Golkar, Airin Maju Pilkada Banten Didukung PDIP, Airin: Allah Tidak Tidur