Sains

Dokter Sarankan Orang Doyan Makan harus Diperlakukan seperti Penyalahgunaan Narkoba

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Unsplash/Ashley Green/Ilustrasi Junk Food

Sekelompok dokter dan ilmuwan menganggap orang dapat kecanduan makanan, sama halnya dengan kecanduan alkohol dan obat-obatan terlarang. Melansir dari laman New Scientist, gagasan ini didasari dari sebuah riset terhadap tikus yang dijejali minuman manis.

Hal itu memicu pelepasan zat kimia pada otak yang memberi sinyal penghargaan yang disebut dopamin, dengan cara yang mirip dengan jika hewan pengerat itu mengonsumsi kokain.

Riset ini ditulis oleh peneliti pada Department of Neural & Behavioral Sciences, The Pennsylvania State University, Amerika Serikat (AS), Andras Hajnal, MD, PhD, dan kawan-kawan, yang terbit dalam The American Journal of Psychology.

Namun belum ada kesepakatan para ahli mengenai ide tersebut. Juru Bicara British Dietetic Association, Duane Mellor mengemukakan bahwa kecanduan merupakan kondisi ketika seseorang ketergantungan pada sesuatu yang tidak dibutuhkannya. Sementara makanan merupakan barang yang dibutuhkan manusia.

“Kecanduan adalah ketergantungan pada sesuatu yang tidak diperlukan,” ujar Mellor.

Para ilmuan tersebut lantas menganggap tidak semua makanan dapat menimbulkan kecanduan, hanya makanan dengan pemerosesan ultra atau berlebih saja yang dapat dianggap bisa menimbulkan kecanduan, seperti kue, donat dan pizza.

Dalam pernyataan mereka, para dokter dan peneliti bilang bahwa orang-orang dengan kecanduan makanan dengan pemerosesan berlebih mengonsumsi makanan dengan cara yang mirip dengan penyalahgunaan obat-obatan. Mereka terobsesi dengan makanan olahan berlebih kendati ada konsekuensi medis terhadap hal itu.

“Mengonsumsi makanan dengan cara yang mirip dengan penyalahgunaan obat-obatan, terobsesi dengan makanan dan/atau terlibat dalam perilaku makan yang menjadi kompulsif dan sering terus berlanjut meskipun terdapat konsekuensi medis dan biopsikososial yang berbahaya,” demikian bunyi pernyataan tersebut.

Share: Dokter Sarankan Orang Doyan Makan harus Diperlakukan seperti Penyalahgunaan Narkoba