Isu Terkini

Masyarakat Kabupaten Karo Bangun Patung Jokowi Setinggi 6 Meter dengan Biaya Rp2,5 Miliar

Manda Firmansyah — Asumsi.co

featured image
Patung Jokowi yang dibangun masyarakat Karo/Dinas Kominfo Karo

Masyarakat Kabupaten Karo membangun patung Presiden Joko Widodo (Jokowi) setinggi enam meter dengan biaya Rp2,5 miliar. Patung Presiden Jokowi akan diletakan di Monumen Juma Jokowi yang bakal dibangun di kawasan Liang Melas Datas (LMD), tepatnya di Desa Kutambelin, Kecamatan Lau Baleng.

“Warga Liang Melas Datas akan membangun patung Jokowi sebagai ungkapan rasa terimakasih karena telah membangun perbaikan jalan ke wilayah ini,” demikian keterangan tertulis dari akun Dinas Kominfo Karo.

Pembangunan monumen dan patung Jokowi merupakan wujud terima kasih warga setempat atas perbaikan jalan yang dilakukan Jokowi di lokasi itu.

Dari Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang sampai menantu sekaligus Wali Kota Medan, Bobby Nasution disebut menghadiri peletakan batu pertama monumen Juma Jokowi pada Sabtu (4/11/2023).

Dalam acara peletakan batu pertama ini, Bobby Nasution menghubungi Jokowi melalui video call yang disambut antusias oleh warga LMD karena bisa menyaksikan Presiden Jokowi. Sebelum melakukan peletakan batu pertama, Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang melantik panitia pembangunan Monumen Juma Jokowi di Losd Desa Kutambelin.

Ia berpesan kepada seluruh panitia agar bertanggung jawab dan memegang penuh amanah supaya Monumen Juma Jokowi dapat terbangun dan menjadi kebanggaan masyarakat. Khususnya, di Kabupaten Karo

“Saya merasa bangga dan berterimakasih kepada seluruh masyarakat yang ada di Liang Melas Datas ini melihat semua kekompakannya mengantarkan jeruk ke Istana menyampaikan aspirasi kepada Bapak Presiden. Untuk itu saya juga berharap dalam pembangunan ini juga kita harus kompak dan menjadi tanggung jawab kita bersama menyelesaikan pembangunan ini,” ujar Cory.

Sementara itu, Kepala Desa Polatebu sekaligus Ketua Panitia pembangunan Monumen Juma Jokowi, Adil Sebayang menyebut, pembangunan tersebut bersumber dari dana masyarakat. Mulanya, masyarakat menggunakan sisa dana dari pengiriman jeruk ke Istana pada akhir 2021 lalu. Kemudian, dananya ditambahkan dengan uang iuran warga dari enam desa dan tiga dusun di LMD.

Nantinya, dana yang terkumpul diperkirakan mencapai Rp400 juta. Namun, berdasarkan perhitungan arsitek Boy Brahmana, pembangunan itu akan menghabiskan Rp2,5 miliar dan untuk menutupi kekurangan dananya, akan dimintakan bantuan ke Bobby Nasution dan Cory Sriwati Sebayang yang hadir di acara peletakan batu pertama.

“Sementara dihitung-hitung Pak Boy Brahmana karena hitungan biaya daripada monumen tersebut berkisar lebih kurang Rp2,5 miliar, jadi inilah Ibu Bupati, Pak Bobby, kemudian juga Pj Gubernur Sumatera Utara, harapan kami kenapa kami sampaikan ini,” katanya.

Share: Masyarakat Kabupaten Karo Bangun Patung Jokowi Setinggi 6 Meter dengan Biaya Rp2,5 Miliar