Isu Terkini

Ricuh, Pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI Diulang

Ray Muhammad — Asumsi.co

featured image
Unsplash/Emilio Garcia

Kongres Luar Biasa untuk memilih Wakil Ketua Umum PSSI dilaporkan tidak berjalan kondusif. Panitia berencana melakukan penghitungan ulang suara dalam pemilihan tersebut.

 

Sebelumnya, Zainudin Amali dan Yunus Nusi resmi terpilih menjadi Wakil Ketua Umum PSSI (Waketum PSSI) periode 2023-2027.

 

Zainudin Amali diketahui memperoleh 66 suara, sementara Yunus Nusi mendapatkan 63 suara.

 

Berdasarkan video yang beredar, sejumlah voters merasa tidak puas dengan hasil tersebut. Mereka meminta dilakukan pemungutan suara ulang.

 

“FIFA dan AFC akan membantu penghitungan ulang (Waketum PSSI),” ujar salah satu panitia melalui pengeras suara yang ditanggapi riuh oleh peserta.

 

Terdapat 16 calon waketum PSSI bersaing dalam KLB PSSI. Mereka yang mencalonkan antara lain  Andre Rosiade, Doni Setiabudi, Ahmad Riyadh, Ahmad Syauqi Soeratno, Duddy Sutandi, Fary Djemy Francis, Gede Widiade, dan Hasani Abdulgani.

 

Kemudian Hasnuryadi Sulaiman, Juni Ardianto Rachman, Maya Damayanti, Ratu Tisha Destria, Sadikin Aksa, Yesayas Oktavianus, Yunus Nusi, dan Zainudin Amali.

 

KLB PSSI diselenggarakan di Hotel Shangri La, Jakarta. Dalam agenda itu, Erick Thohir resmi terpilih menjadi Ketum PSSI. Dalam KLB ada 86 pemilik suara yang berasal dari berbagai pihak.

Share: Ricuh, Pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI Diulang