Isu Terkini

Santri Senior jadi Tersangka Penganiayaan hingga Tewas Santri Gontor

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Antara/Ponpes Gontor

Polres Ponorogo, Jawa Timur menetapkan dua santri sebagai tersangka dalam perkara dugaan penganiayaan terhadap AM di Pondok Pesantren Modern Darussalam Gontor. Kedua santri tersebut merupakan senior.

AM merupakan santri asal Palembang, Sumatra Selatan yang tewas dengan kondisi jasad bekas penganiayaan pada pertengahan Agustus lalu.

Para tersangka: Kedua tersangka masing-masing berinisial MFA (18), warga Kabupaten Tanah Darat, Sumatera Barat, dan IH (17), warga Pangkal Pinang, Bangka Belitung.

“Untuk tersangka ada dua [MFA dan IH]” kata Kepala Polres Ponorogo Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Catur Cahyono Wibowo, dalam sebuah konferensi pers yang disiarkan akun Polres Ponorogo, Senin (12/9/2022).

Catur Cahyono menerangkan, penetapan tersangka diputuskan setelah penyidik mengantongi dua alat bukti yang cukup. Keduanya didapat dari olah tempat kejadian perkara (TKP) di Kompleks Pesantren Gontor. Dan juga pemeriksaan saksi-saksi serta barang bukti yang dikumpulkan.

Korban: Perkara penganiayaan tersebut bukan hanya menumbalkan AM, namun menurut Catur terdapat dua korban lain yang mengalami hal serupa namun tidak berujung pada kehilangan nyawa.

“Total korban tiga orang,” ungkap Catur.

Ancaman: Penyidik menjerat keduanya menggunakan Pasal 80 ayat (3) juncto Pasal 76 c UU tentang Perlindungan Anak dan atau Pasal 170 ayat (2) ke 3 e KUHP. Mereka terancam mendekam di penjara selama 15 tahun.

“Sanksi di sini tuntutan 15 tahun penjara dan denda Rp3 miliar,” bebernya.

Kasus dugaan penganiayaan yang berujung pada tewasnya korban AM mulai terungkap ketika ibu korban mengadukan kasus tersebut ke pengacara kondang, Hotman Paris.

Hotman kemudian mengunggah aduan ibu AM yang bernama Soimah itu ke akun Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut Hotman juga menyeru supaya aparat kepolisian segera mengusut kasus tersebut.

Unggahan dalam bentuk video itu menuai banyak reaksi dari warganet. Tak lama, kemudian pihak Ponpes Gontor merespons kabar tersebut.

Juru Bicara Ponpes Gontor, Noor Syahid mengungkapkan permintaan maaf pihaknya. Ia juga kemudian mengakui menemukan indikasi dugaan penganiayaan terhadap AM.

Baca Juga:

Polisi Temukan Bukti CCTV di Lokasi Penganiayaan Santri Gontor

Jenazah Santri Ponpes Gontor Diautopsi

MUI Soroti Perkara Tewasnya Santri Gontor

Share: Santri Senior jadi Tersangka Penganiayaan hingga Tewas Santri Gontor