Isu Terkini

Galeri Foto: Suasana Hari Terakhir Pendaftaran Calon Legislatif di KPU Pusat!

Hafizh Mulia — Asumsi.co

featured image

Setelah dibuka dari tanggal 4 Juli 2018, masa pendaftaran calon legislatif untuk DPR RI masa jabatan 2019-2024 resmi ditutup kemarin (17/7) pukul 24.00. Dari seluruh partai yang ikut dalam pencalegan ini, hanya Nasdem yang mengumpulkan berkasnya tidak pada hari terakhir. Penasaran seperti apa suasana di KPU kemarin? Yuk, intip galeri foto berikut ini!

Terlihat suasana ricuh ketika PDIP bertemu dengan Perindo di depan pintu KPU Pusat di Jalan Imam Bonjol. Sumber: dok. Pribadi/ASUMSI
Suasana ruang pers menunggu konferensi pers dari partai-partai yang mendaftarkan calegnya. Sumber foto: dok. Pribadi/ASUMSI
Tsamara Amany dan Grace Natalie mewakili PSI untuk mendaftarkan calegnya. Sumber foto: dok. Pribadi/ASUMSI
Sekjen Partai Demokrat, Hinca Pandjaitan, diwawancara oleh pers seusai melaksanakan konferensi pers. Sumber: dok. Pribadi/ASUMSI
Kader Partai Perindo yang mewakili partainya untuk mendaftarkan calon legislatif tiba di KPU Pusat. Sumber: dok. Pribadi/ASUMSI
Ondel-ondel pun turut memeriahi iring-iringan PDIP dalam mendaftarkan calon legislatifnya. Sumber: dok. Pribadi/ASUMSI
Suasana di ruang pendaftaran bakal calon legislatif. Sumber: dok. Pribadi/ASUMSI

Share: Galeri Foto: Suasana Hari Terakhir Pendaftaran Calon Legislatif di KPU Pusat!